Monday, December 27, 2010

Indonesia Kalah, Irfan Bachdim Susah Tidur


Striker muda tim nasional Indonesia, IRFAN BACHDIM, sulit menerima kekalahan telak 0-3 dari Malaysia di leg I final Piala AFF 2010 semalam. Ia bahkan mengaku jadi sulit tidur.

"Saya sampai tak bisa tidur usai kekalahan ini!" tulis Irfan di akun Twitternya.

'Pasukan Garuda' harus menyerah 0-3 saat melawat ke Stadion Bukit Jalil yang jadi markas tim nasional Malaysia, Minggu (26/12) malam WIB.

Tiga gol bersarang ke gawang Markus Haris Maulana dalam waktu berdekatan di babak kedua, setelah pertandingan dihentikan akibat insiden sinar laser yang dilakukan suporter Malaysia. Kekalahan tersebut membuat jalan Indonesia menjuarai Piala AFF untuk pertama kalinya menjadi sangat berat. Bahkan pelatih Alfred Riedl menilai peluang Indonesia tinggal 5 persen.Untuk bisa menjadi juara, Indonesia harus dapat menang dengan selisih minimal empat gol di leg kedua Rabu (29/12), di Jakarta.

Dalam pertandingan semalam, Irfan baru diturunkan pelatih di babak kedua setelah Indonesia ketinggalan 0-2. Ia menggantikan Yongki Aribowo.

Namun, meski peluang dirasa tipis, Irfan tetap yakin bisa membalikkan keadaan di Jakarta. "Dagu harus tetap terangkat, kami bisa melakukannya di Jakarta! Tak mau beralasan omong kosong dengan laser-laser, kami harus bisa melakukannya lebih baik lagi ketimbang semalam!!" tegasnya merujuk kepada gangguan laser yang diterima pemain Indonesia.

"Pemenang tidak pernah menyerah!" kata pemain blasteran Arab-Indonesia dan Belanda tersebut, yang bernomor punggung 17.

No comments:

Post a Comment